Saturday, March 15, 2014

Ini 6 manfaat manis dari vanila untuk kesehatan tubuh



Ini 6 manfaat manis dari vanila untuk kesehatan tubuh
Ilustrasi vanila. Shutterstock/Lenushka2012
Merdeka.com - Siapa yang tidak menyukai aroma vanila baik di kue maupun es krim? Vanila tak hanya memberikan aroma yang mengundang selera bagi olahan makanan, namun juga dapat membangkitkan semangat Anda.

Perlu Anda ketahui bahwa ternyata salah satu rempah-rempah berharga mahal ini ternyata juga menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh Anda. Inilah manfaat menyehatkan vanila seperti yang dilansir dari boldsky.com.

Meningkatkan fungsi otak
Ini merupakan kabar gembira bagi Anda yang suka mencium aroma vanila. Sebab ternyata aroma vanila mampu meningkatkan kerja otak dan dapat membuat Anda menjadi lebih pintar.

Anti inflamasi
Vanila merupakan agen inflamasi yang efektif sama seperti jahe. Oleh karena itu vanila mampu menyembuhkan peradangan yang dapat mempengaruhi kinerja kognitif Anda.

Mengontrol sistem saraf
Kesehatan sistem saraf ternyata dapat dikontrol dengan aroma vanila yang Anda hirup. Cara yang menyenangkan bukan?

Menyembuhkan stres
Aroma vanila memang menenangkan sehingga dapat menyembuhkan stres atau depresi yang sedang melanda Anda. Bahkan aroma ini juga mampu menyembuhkan impotensi pada laki-laki.

Meredakan mual saat hamil
Saat mual ketika hamil melanda, cobalah untuk menghirup aroma vanila. Aroma ini akan secara perlahan meredakan rasa mual dan membuat Anda rileks.

Menurunkan berat badan
Siapa yang menyangka bahwa menghirup aroma vanila mampu membantu Anda dalam program penurunan berat badan? Sebuah penelitian menunjukkan bahwa aroma ini mampu meningkatkan rasa kenyang Anda sehingga Anda dapat terhindar dari mengonsumsi makanan secara berlebihan.

Ternyata, vanila dapat memberikan manfaat manis untuk kesehatan tubuh Anda. Tertarik untuk mencobanya?
Previous Post
Next Post

About Author

Comments
0 Comments

0 komentar:

terimakasih atas komentar nya